BPBD Provinsi dan Pemda Pohuwato Bahas Tim Kajian Pasca Bencana

oleh
banner 468x60

HABARI.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Gorontalo, menemui Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga dan Kepala BPBD Pohuwato, Bahari Gobel untuk membahas percepatan pembentukan tim kajian pasca bencana yang ada di Pohuwato. Kamis (07/07/2022).

Dalam pertemuan tersebut, BPBD Provinsi Gorontalo, yang diwakili Sekretarisnya, Harun Enggowa dan Kabid Rekonstruksi, Irwan Pulukadang mengatakan jika tim kajian pasca bencana nantinya terdiri dari tim lintas sektor semua OPD.

“Mereka nantinya akan membantu teman-teman BPBD dalam melakukan pengkajian pasca bencana. Pada kemarin-kemarin setelah kami melakukan koordinasi dengan teman-teman BPBD masih terkendala SK pembentukan tim, dan Alhamdulillah tadi sebagaimana penyampaian pak bupati bahwa SK sudah ditandatangani,” terang Harun.

“Saat ini Pohuwato itu sudah satu langkah lebih maju, karena SK tim kajian pasca bencana sudah ditandatangani, sehingga ini akan ditindaklanjuti dengan pertemuan semua tim yang termasuk dalam SK tersebut atau semua kegiatan lintas sektor yang terdampak bencana,” imbuhnya.

Di sisi lain, Bupati Saipul sangat menyambut baik dan mensuport rencana pembentukan tim jitu pasca bencana yang menjadi inti dari kunjungan BPBD Provinsi tersebut.

“Selaku pemerintah daerah, tentu kami sangat mendukung hal ini mengingat tim tersebut memang sangat diperlukan guna penanganan bencana kedepannya,” jelas Saipul. (Mg/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan